ANALISIS KEUNTUNGAN USAHA MIE ACEH

Diposting oleh Dhamar Arif Rahman | Label: | Posted On Minggu, 23 Juni 2013 at 09.32

ANALISIS KEUNTUNGAN USAHA MIE ACEH
BAB I : PENDAHULUAN
1.1  Latar Belakang
Mie Aceh adalah salah satu masakan yang digemari oleh orang indonesia. Didalam pemasarannya h hanya sedikit sekali mie aceh yang dikemas dengan profesional. DI sekitar jakarta dan bogor hanya ada satu warung mie aceh yang saya rasa dikemas dengan profesional.
Mengapa warung mie aceh harus dikemas dengan sangat profesional ? karena saya adalah salah satu pecinta masakan aceh.  Dan selama saya berburu masakan aceh, banya saya jumpai pelanggan yang kurang puas dengan pelayanan dari warung mie aceh yang tidak dikemas dengan profesional. Namun walupun dikemas dengan profesional, harga tentu harus bersahabat dengan konsumen.
1.2 Perumusan Masalah
Perkembangan usaha Mie Aceh tidak dipungkiri lagi memang semakin pesat di jabodetabek. Banyak sekali orang aceh ingin mencoba peruntungannya dibidang usah kuliner ini. Namun sayangnya hanya sedikit yang dapat mempertahankan kualitasnya, dan pelayanannya.
            Berdasarkan perumusan masalah di atas, maka permasalahan yang akan diteliti adalah :
1. Bagaimana tingkat keuntungan usaha pedagang Mie Aceh sebelum kenaikan harga bahan baku khususnya mie, rempah-rempah, daging, udang, dan cumi ?
2. Bagaimana tingkat keuntungan usaha pedagang Mie Aceh setelah kenaikan harga bahan baku khususnya mie, rempah-rempah, daging, udang, dan cumi ?
1.3 Tujuan Penelitian
Berdasarkan latar belakang dan perumusan masalah yang telah disebutkan, maka tujuan penelitian ini adalah :
1. Menganalisis keuntungan usaha pedagang Mie Aceh sebelum kenaikan harga bahan baku khususnya mie, rempah-rempah, daging, udang, dan cumi
2. Menganalisis keuntungan usaha pedagang Mie Aceh setelah kenaikan harga bahan baku khususnya mie, rempah-rempah, daging, udang, dan cumi.



1.4 Manfaat Penelitian
Penelitian ini diharapkan dapat berguna bagi :
1. Pengusaha Mie Aceh, penelitian ini diharapkan dapat menjadi gambaran untuk mengetahui penerimaan dan keuntungan yang didapatkan baik sebelum dan sesudah kenaikan harga bahan baku.
2. Penulis, penelitian ini diharapkan dapat menjadi tambahan wawasan, dan pengetahuan dalam usaha Mie Aceh.
3. Kalangan akademisi, sebagai bahan referensi atau sumber informasi untuk penelitian selanjutnya terutama dalam penyempurnaan dari penelitian ini.
 1.5 Sistematika Penulisan
BAB I : PENDAHULUAN
Pada bab ini menguraikan tentang latar belakang, rumusan masalah, batasan masalah, tujuan, manfaat penelitian, dan sistematika penulisan.
BAB II : LANDASAN TEORI
Pada bab ini menguraikan tentang teori-teori yang mendukung atau berhubungan   dengan penulisan ilmiah ini dan ruang lingkup tentang Mie Aceh, variasi Mie Aceh, keuntungan dan kerugian usaha Mie Aceh
BAB III : PENUTUP
Pada bab ini merupakan penutup dari penulisan ilmiah yang berisi kesimpulan, saran, dan daftar pustaka.


Comments:

There are 0 komentar for ANALISIS KEUNTUNGAN USAHA MIE ACEH

Posting Komentar