Ciri-Ciri Jomblo Lebay

Diposting oleh Dhamar Arif Rahman | Label: | Posted On Rabu, 04 Juni 2014 at 08.19



Jomblo. Satu kata yang sangat cocok apabila dipasangkan dengan kata “ngenes,” jomblo ngenes. Banyak jomblo yang sering menampik dengan mengatakan kalau nggak selamanya jomblo itu ngenes,  padahal kan..… nggak tega ah ngomongnya.
Meski terkesan hina, ternyata kaum jomblo banyak pengikutnya. Pokoknya kalau dijadiin negara, negara ini akan menjadi negara yang paling kuat (terutama dalam hal perasaan), dan menjadi satu-satunya negara yang paling mandiri (soalnya udah biasa ngerjain apa-apa sendiri).
Dan mungkin, kamu belum tahu kalau ternyata jomblo mempunyai banyak jenis, salah satunya jomblo lebay.
Bagaimana bentuk jomblo lebay? Berikut ciri-cirinya:
Ke Mana-Mana Bawa Koyo
Hari yang sangat sakral untuk kaum jomblo adalah hari Sabtu, tepatnya malam Minggu. Di malam ini, semua yang punya pacar akan saling menebar kemesraan di depan umum. Contoh yang paling sering terjadi: pegangan tangan atau kalau lagi di motor, si cowok dipeluk dari belakang.
Nah, buat yang jomblo kan pasti iri tuh, apalagi masalah peluk-memeluk. Kita pasti tau lah, yang namanya jomblo, palingan juga yang bisa dia peluk cuma agama, nggak ada yang lain. Apalagi yang mau meluk. Mana ada, sekalinya ada palingan orangtua.
Maka dari itu, agar terasa hangat seraya ada yang meluk, jomblo lebay kalau ke mana-mana bawa koyo. Terus ditempelin deh di punggung.
Punya Handphone Dua
Bagi jomblo, cara untuk mengatasi biar nggak diledekin sama temen-temen mereka (karena nggak punya pacar) adalah dengan cara punya pacar. Karena nyari pacar nggak segampang nyari tukang sol… wait! Itu mah susah juga nyarinya, umm, nyari tukang sayur, maka dari itu, jomblo lebay selalu punya dua buah handphone untuk mengatasi itu semua.
Caranya? Handphone yang satu kontaknya diganti jadi nama pacar, terus pas kumpul sama temen, handphone yang itu SMS ke handphone yang satunya lagi dengan SMS a la orang pacaran. Setelah itu, SMS-nya dibacain kenceng-kenceng deh.
Kontak Orang Tua Dinamain Pacar
Namanya juga orang tua, rasa-rasanya nggak heran kalau anaknya pulang pada jam yang nggak biasanya, selalu ditanya-tanyain dengan nada khawatir. Atau juga, kalau anaknya lagi sakit, selalu diperhatiin dan diingetin buat jaga kesehatan.
Nah, ciri-ciri jomblo lebay berikutnya, dia akan mengganti nama orang tuanya, menjadi nama pacar yang dia inginkan. Mungkin bisa jadi, jomblo tipe ini kalau pulang disengajain larut malam. Biasa, biar di-SMS-in sama orang tua.
Kan dengan begitu dia jadi bisa pamer ke temen tuh.
“Liat nih! Pacar gue perhatian, kan?”
Ke Restoran Mesen Makanannya Dua Porsi
Kadang kalau ke restoran, ada rasa canggung sedikit ketika rata-rata pengunjung yang masuk pada bawa gandengan, dan cuma kita sendiri yang masuk tanpa gandengan. Sekalinya ada, sapu tangan.
Untuk menghadapi situasi yang memalukan seperti ini, jomblo lebay mempunyai cara tersendiri biar nggak keliatan ngenes-ngenes amat. Salah satunya; mesen makanan dua porsi.
Kan dengan begitu orang-orang yang ngeliat jadi mikir, “Oh, pasti dia lagi nungguin seseorang tuh,” bukan, “Hih, dasar jomblo terkutuk! Pait.. pait.. pait..”
Padahal ujung-ujungnya dibungkus.
Setiap Malam Minggu Pake Masker
Apabila pas malam Minggu kamu ngeliat orang yang make masker tapi ternyata udaranya nggak polusi, bisa jadi dia jenis jomblo yang lebay.
Menurut kami, tujuan mereka make masker itu satu; biar nggak nyesek kalau ngeliat orang yang lagi pacaran.
Itu dia ciri-ciri jomblo lebay. Kalau ketemu di jalan, masukin ke tong sampah ya. Kamu jomblo? Jomblo lebay apa bukan?
Bisa tambahin nggak ciri-cirinya apa lagi?


Comments:

There are 0 komentar for Ciri-Ciri Jomblo Lebay

Posting Komentar